Ornamen pagar besi cor proyek permukiman di Kota Banda Aceh menggunakan ornamen pagar besi cor yang terdiri dari 2 motif. Sebelum membahas tentang motif ornamen pagar tersebut, kita bahas terlebih dahulu tentang proyek permukiman di Kota Banda Aceh.
Proyek Permukiman di Kota Banda Aceh
Pemerintah Kota Banda Aceh memiliki program Kota Tanpa Kumuh (KOTAKU) yaitu sebuah upaya strategis untuk mempercepat penanganan kawasan kumuh dan gerakan 100-0-100 (100% akses air minum – 0% kawasan kumuh – 100% sanitasi layak) pada 2015-2019 melalui pendekatan Strategi Pembangunan Infrastruktur berbasis masyrakat. Program ini ditangani oleh Direktorat Pengembangan Kawasan Permukiman, Ditjen Cipta Karya.
Program KOTAKU memiliki target sebagai berikut:
- menurunnya luas permukiman kumuh
- terbentuknya kelompok kerja perumahan dan kawasan permukiman (Pokja PKP) ditingkat kabupaten dalam penanganan permukiman kumuh
- tersusunnya rencana penanganan permukiman kumuh tingkat kabupaten dan tingkat masyarakat yang terintegrasi dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah
- meningkatnya penghasilan Masyarakat Berpenghasilan Rendah melalui penyediaan infrastruktur dan kegiatan peningkatan penghidupan masyarakat untuk mendukung pencegahan dan peningkatan kualitas permukiman kumuh
- terlaksananya aturan bersama sebagai upaya perubahan perilaku hidup bersih dan sehat masyarakat dan pencegahan kumuh
Ornamen Pagar Besi Cor Proyek Permukiman Kota Banda Aceh
Kawasan permukiman memiliki pagar besi sebagai pengaman sekaligus sebagai pembatas area. Pagar besi tersebut menggunakan ornamen pagar untuk memperindah desain pagar. Pembangunan infrastruktur pemukiman kumuh kawasan Seutui Kota Banda Aceh menggunakan ornamen pagar besi cor yang terdiri dari dua type yaitu:
1. Ornamen Pagar Motik Lekuk (Itik Kecil)
Ornamen pagar motif itik memiliki bentuk seperti huruf S dengan detail motif pada bagian ujungnya. Ornamen pagar motif itik biasanya dipasang pada bagian tengah pagar. Untuk proyek permukiman di Kota Banda Aceh ini menggunakan 10.200 unit ornamen pagar besi cor motif itik.
2. Ornamen Pagar Motif Bulat
Sedangkan ornamen pagar motif bulat memiliki detail motif lekuk-lekuk pada bagian tengah. Ornamen pagar motif bulat ini dipasang berderet atau bersambungan sehingga membentuk pola yang unik dan dekoratif. Pada proyek permukiman Kota Banda Aceh menggunakan 3.400 unit ornamen pagar motif bulat
Ornamen pagar sebagai dekorasi
Ornamen pagar juga sering disebut sebagai aksesoris pagar dan hiasan pagar. Disebut demikian karena memang fungsinya untuk hiasan atau aksesoris sehingga pagar besi menjadi lebih indah. Ornamen pagar besi cor digunakan dengan cara dilas pada rangka pagar besi hingga membentuk satu pagar utuh.
Penggunaan ornamen pagar besi cor proyek permukiman di Kota Banda Aceh juga berfungsi sebagai dekorasi. Dengan menggunakan ornamen pagar besi cor motif pada pagar dapat meningkatkan keindahan kawasan permukiman tersebut.
085-313-123-123
Info Harga & Desain